Kepala Desa Karatau, Oktaf Pangandaran Membantah Tudingan Pembagian Raskin Yang Salah Sasaran dan Pemecatan Kadus

Mamuju, nuansa.info – Kepala desa karatau membantah dugaan Pembagian Raskin Yang Salah Sasaran dan Pemecatan Kadus yang di tudingan terhadap dirinya hal ini di sampaikan melalui WhatsApp Mamuju 1/11/2024.

Oktaf menyampaikan bahwa pembagian Beras untuk Keluarga Miskin (RASKIN), pastikan tidak akan salah sasaran.

Saya meminta kesemua aparat desa untuk membagikan, bukan di berikan kepada aparat desa dan saya pastikan Raskin ini tepat sasaran” ucapnya

Kepala desa karatau kecamatan kalumpang juga membantah soal tudingan pemecatan karena tidak terlalu membantu memasang tanda

Sebenarnya tidak ada pemecatan pak dan Tidak ada hubungannya soal pembuatan Tenda terowongan, jauh sekali pikiran ke situ. Beberapa waktu lalu ada musrembang pak di desa, pak dusun ini lambat datang dan saya sampaikan dalam rapat jika tidak serius menjabat saya akan ganti. kebetulan pak dusun ini terlambat sekali datang, saya cuma tekankan pak, Jagan di tafsirkan pemecatan” 

Oktaf Pangandaran bersyukur masyarakat kecamatan Kalumpang terkhusus desa karatau bisa bersama-sama untuk saling memberikan saran dan kritik untuk pembangunan dan kemajuan desa

Saya bersyukur ada pengawasan secara langsung dilakukan masyarakat, hal ini sangat baik dan buat saya ini adalah vitamin untuk saya dan pemerintah desa agar tetap bekerja sesuai aturan” tutupnya

By. Adhie.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *