Mamasa, nuansa info – Ratusan Masyarakat, simpatisan dan relawan, menghadiri acara Silaturahmi pasangan calon gubernur-wakil gubernur Sulbar Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin Sokong (AIM-Pas) di desa Bambang kec. Bambang Kab. Mamasa, 09/10/24.
Andi Ibrahim Masdar (AIM), menyampaikan beberapa programnya jika dirinya diberi amanah oleh Masyarakat menjadi orang nomor satu di Sulawesi Barat
“Jika saya di beri amanah, Peningkatan infrastruktur jalan di seluruh wilayah Kabupaten Mamasa jadi prioritas kedepan sehingga keadilan sosial bagi seluruh rakyat itu bisa dirasakan begitupun peningkatan kualitas SDM yang ada di kabupaten Mamasa harus di perhatikan tidak sekedar memberikan bantuan tapi Sumber dayanya tidak di siapkan baik masyarakatnya maupun pelayan masyarakatnya” ucapnya
Sementara itu, Mantan kepala desa Bambang, Habner, mengatakan tegak lurus untuk mendukung dan memenangkan gubernur dan wakil gubernur AIM-PAS
“Jika kita ingin perubahan maka mari kita bersatu untuk mendukung Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin Sokong (AIM-Pas) Nomor urut 1, Satu-Satunya Calon Gubernur yang Jago”
Lanjut “AIM-Pas tidak akan bisa melanjutkan pembangunan di Mamasa tanpa ada dukungan dari masyarakat khususnya Yang ada di Bambang, olehnya itu mari kita satukan tekad, rapatkan barin untuk memenangkan pasangan AIM-Pas pada tanggal 27 November 2024,” tutupnya dengan teriakan Sulbar Jago
By Adhie