Terus Berinovasi, KPU Pasangkayu Bakal Terapkan Tes CAT Calon PPS

PASANGKAYU, NUANSAINFO.COM — KPU Pasangkayu terus berinovasi dalam rekruitmen penyelenggara adhock Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Beberapa saat lalu, KPU Pasangkayu menjadi satu-satunya KPU kabupaten di Sulbar yang sukses menerapkan tes metode Computer Assisted Test (CAT) pada perekrutan calon PPK.

Nah kali ini, KPU di kabupaten paling utara Sulbar ini akan mencoba mengadopsi hal yang sama dalam perekrutan calon Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Ketua KPU Pasangkayu Syahran Ahmad mengatakan bahwa, tes CAT calon PPS sangat dimungkinkan. Apalagi rujukan regulasi jelas yakni mengacu pada poin 5 dalam Surat Edaran KPU RI Nomor : 112/HK.02-SD/KPU/01/II/2020 Tanggal 11 Februari 2020 tentang Pembentukan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Pelaksanaan CAT bagi PPS merujuk pada Surat nomor : 29/PP.04.02-SD/01/KPU/I/2020 Perihal Tes Tertulis Computer Assisted Test (CAT) Calon Anggota PPK dan PPS dalam Pemilihan Serentak Tahun 2020 bagi KPU Kab/Kota yang telah siap.

“System Aplikasi CAT nya telah kami bangun dan progresnya sudah 100 persen rampung,” jelas Syahran Ahmad, Rabu (19/2/2020).

Beberapa hari kedepan, KPU Pasangkayu akan menguji coba pelaksanaan tes CAT tersebut. KPU Pasangkayu akan menghadirkan langsung KPU Provinsi Sulbar untuk melihat kesiapan tes CAT.

“Sambil mempersiapkan seluruh sarana yang akan digunakan termasuk laboratorium komputer beberapa sekolah yang akan menjadi mitra kami dalam pelaksanaan ujian tertulis dengan metode CAT untuk Calon PPS kali ini,” ujarnya.

Lanjut Syahran, tes CAT calon PPS nantinya akan dibagi empat titik pelaksanaan. Titik tersebut mewakili zona atau daerah pemilihan (dapil).

Tujuannya untuk mendekatkan jangkauan pendaftar calon PPS. Sehingga peserta tak perlu jauh-jauh ke Ibukota Pasangkayu untuk mengikuti tes CAT.

Zona 1 tes calon PPS meliputi wilayah Kecamatan Pasangkayu, Pedongga dan Tikke Raya dipusatkan di laboratorium komputer SMPN 1 Pasangkayu. Zona 2 di wilayah Bambalamotu, Bambaira dan Sarjo dipusatkan di laboratorium komputer SMPN 1 Bambaira.

Pada zona 3 yakni Kecamatan Sarudu, Dapurang dan Sarudu, tes CAT akan berlangsung di laboratorium komputer SMAN 1 Sarudu. Sementara zona 4, Baras, Lariang dan Bulutaba dipusatkan di laboratorium komputer SMAN 1 Baras. (red/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *