Mamuju, nuansa.info – 3 kepala bagian dan beberapa pegawai dan PTT Sekretariat Dewan
DPRD Provinsi Sulbar melakukan rapat pertemuan menyatukan frekuensi
untuk pelayanan Sekretariat kepada seluruh Anggota DPRD. JUm’at 26
Januari 2024
Dalam rapat tersebut dilaksanakan sebagai bagian Evaluasi kerja seluruh
Staf pegawai dan PTT sebagai langkah Optimalisasi kerja kedepan di
jajaran Sekwan. “Beberapa poin yang dibahas dalam rapat tersebut
seperti, Keaktifan ASN & PTT dalam hal ini kehadiran, kemudian
menyatukan persepsi di tiga bagian kabag dan bawahannya.
Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas mengenai berbagai
kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan DPRD baik di kantor maupun di
lapangan seperti kunjungan kerja Komisi, Koordinasi, Reses, Hearing
dialog dan Sosialisasi Perda.
Tidak hanya itu, dikesempatan tersebut juga di bahas tentang upaya
peningkatan penilaian RB. SAKIP serta SPBE. “Yang utama bagaimana
pelayanan dan bagaiaman caranya agar Pimpinan dan anggota dewan merasa
Puas akan pelayanan yang diberikan oleh Sekretariat DPRD,”.
Harapannya dari pertemuan tersebut seluruh pekerjaan yang dilakukan baik
di Sekretariat maupun di DPRD dapat dirasakan lebih baik dan terus
dioptimalkan terutama mendukung kerja Sekwan Muhammad Hamzih.
“Kita berharap, melalui rapat ini seluruh pejabat, pegawai yang ad dapat
satu frekuensi untuk kerja lebih baik kedepannya,” tutup Kepalabagian
Persidangan dan Perundang-undangan tutp Kabag Persidangan dan
perundang-undangan Musra Awaluddin