Ratusan Masyarakat Mamuju Melaporkan Ramliati Dugaan Penghinaan Bangsawan Mamuju

Mamuju, nuansa.info- Ratusan dari keluarga Adat Mamuju, Sulawesi Barat , mendatangi Kantor Polresta Mamuju, Senin 28 Oktober 2024

Kedatangan ratusan keluarga Mamuju itu, untuk melaporkan salah satu Anggota DPRD Mamuju, Ramliati atas dugaan penghinaan terhadap bangsawan Mamuju.

Menurut Akriadi yang merupakan salah satu keturunan bangsawan Mamuju mengatakan oknum legislator Mamuju dilaporkan atas dugaan rasis kepada gelar bangsawan kerajaan Mamuju

“Oknum legislator yang dilaporkan tersebut mengucapkan kata rasis kepada gelar kehormatan dari bangsawan kerajaan mamuju (Uwe). Oknum tersebut rasis di medsos menyematkan gelar bangsawan tersebut di kucing,” ungkap Akriadi

Akriadi menyebutkan, Ramliati, seorang anggota DPRD Mamuju dari Partai Demokrat. Sebagai anggota DPRD, dia tidak layak untuk melakukan rasis.

“Pihak ke polisian harus menyikapi laporan dari keluarga Kerajaan Mamuju secepatnya. Kalau laporan ini tidak disikapi maka mereka akan melakukan tindakan yang bisa mengakibatkan perpecahan,” ujarnya.

Kasat Reskrim Polresta Mamuju, Kompol Jamaluddin, mengatakan siap menangani kasus yang dilaporkan oleh keluarga Kerajaan Mamuju terdebut.

“Saya dengar laporannya dimasukan di Polda Sulbar. Kalau dilapor di Polda maka yang berhak menangani pihak Polda Sulbar,” jelas Jamaluddin pada wartawan.

Seperti diketahui, Ratusan Keluarga Kerajaan Mamuju yang ikut melaporkan diantaranya, Uwe Malik Pababari, Anggota DPD RI, Uwe Amir, Paman dari Raja Mamuju, Uwe Topan pendi Universitas Tomakaka Mamuju dan keturunan bangsawan Kerajaan Mamuju.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *