Majene,Nuansainfo.com _ Untuk mendukung program Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis, Jajaran Polres Majene menggelar kegiatan penghijauan dihalaman Mapolres Majene serta Polsek jajaran. Jumat (3/1/2020)
Dalam kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Majene AKBP Irawan Banuaji, SIK, M.Si Bersama Wakapolrese Majene AKBP H. Jamaluddin, personil Polres Majene menanam puluhan bibit pohon dihalaman kantor Mapolres Majene dan Asrama Polres Majene.
Tidak mau ketinggalan Bhayangkari Cabang Majene yang dipimpin ketua Bhayangkari Cabang Majene Ny. Puty Banuaji ikut serta ambil bagian dalam kegiatan penghijauan tersebut.
Saat ditemui dilokasi penanaman, Kapolres Majene mengatakan kegiatan penanaman pohon ini yang bertemakan “Polri Peduli Penghijauan” ini menggunakan bibit dari berbagai jenis pohon.
Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendukung program Kapolri yaitu Penanaman Pohon Guna Mendukung Penghijauan, “Salah satu tujuannya untuk mencegah banjir, tanah longsor, serta mengurangi polusi yang memberikan efek positif bagi manusia. pungkasnya
“Jenis pohon yang kita tanam variatif, di antaranya pohon mangga, rambutan hingga Alpukat. Selanjutnya kita akan tanam di lokasi lain di luar mako (Mapolres),” terangnya.
Selain itu Kapolres juga menuturkan bahwa prosesi penanaman pohon tersebut akan dilakukan dilokasi lain di luar instansi Polri yang ada di Kabupaten Majene.
“Kita akan laksanakan dengan senang hati dan ikhlas demi kebaikan, bukan semata untuk pujian maupun penghargaan,” tuturnya (Rls)