Personil Dit PAM Ovit Polda Sulbar Bersama Polsek Tapalang Ciduk Pelaku Curanmor Dalam Waktu Tidak sampai 2 Jam

Mamuju, nuansa.info -Inspektur Polisi Satu (IPTU) Sugeng P Kanit Pariwisata Direktorat Pengamanan Objek Vital (DitPamOvit) Polda Sulbar mendapat telpon Informasi dari masyarakat atas nama Andi Firman ST. pada pukul 11 WITA jika ada seseorang telah mencuri motor di Masjid pasar baru Mamuju, hal ini disampaikannya di kediaman Sugeng di jalan Mamuju-Kalukku 20/7/2024

Iptu Sugeng Priahartono bercerita setelah ada laporan pencurian motor dengan gerak cepat merespons laporan tersebut dengan menghubungi Kanit Reskrim Polsek Tapalang Bripka Albar karena diduga pelaku lari ke arah luar kota Mamuju

Sugeng Kemudian menghubungi Petugas yang sedang bertugas di Jembatan Bolong ( Buka tutup Proyek jalan ) dengan ngirimkan identitas motor dan diduga pelaku dan Alhamdulillah membuahkan hasil pelaku berikut barang bukti bisa di amankan oleh petugas bersama para pekerja Proyek Jalan .

Sugeng Bercerita “Pelaku awalnya bermalam di masjid Al Iman di Ling Lembang Mamunyu Andi Firman ST selaku Pemilik Masjid menemui dan menanya dari mana mau kemana Pelaku beralasan mau Ke Topoyo kehabisan uang akhirnya dibawah orang tersebut oleh Andi Firman ke Markas Masjid di pasar baru”

Lanjut Cerita Sugeng “Sesampainya di Masjid tanpa merasa curiga pelaku meminta tolong untuk jemput temannya dengan mengendarai motor Yamaha Mio milik teman Andi Firman, setelah di iyakan pelaku bersangkutan tak kunjung kembali”

Saat ini Pelaku inisal RD dan Barang Bukti sepeda motor diamankan di Polsek Tapalang sambil menunggu Pelaporan resmi dari Pemilik Motor

By.Adhie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *