Mamuju, nuansa.info – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Sulawesi Barat memperingati ulang tahun ke-24 dengan tema ” Cahaya Zakat Keajaiban bagi Muzakkir dan Mustahik” Yang dilaksanakan di kantor BAZNAS Sulbar jalan H.Mustafa katjo Mamuju Sulawesi Barat, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 8 Tahun 2001. Mamuju 17 Januari 2025.
Dalam sambutannya ketua BAZNAS Sulbar Ahmad S.E menyampaikan harapannya semoga pembayaran zakat Terus meningkat untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Mengurangi kemiskinan, dan membangun kesejahteraan sosial
“Dalam menghimpun dan menyalurkan zakat untuk mendukung kesejahteraan umat, khususnya kaum dhuafa dan mustahik Zakat itu sendiri terdapat unsur pemberian bantuan kepada fakir-miskin, di samping mewujudkan kepentingan yang bersifat umum dan penting, Mengurangi kemiskinan, dan membangun kesejahteraan sosial”
Di tempat yang sama Perwakilan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang di wakili Biro Kesra Faisal S.Pd,. MM. Menyampaikan Apresiasinya kepada Basna Selama ini
“Salah satu bentuk kontribusi BAZNAS dalam membangun kesejahteraan masyarakat adalah melalui program-program pemberdayaan ekonomi. Melalui program ini, BAZNAS memberikan pelatihan dan modal usaha kepada masyarakat agar dapat mandiri secara ekonomi, bukan cuma itu saja seperti yang disampaikan bahwa hingga saat ini BAZNAS Sulbar terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat, Mengurangi kemiskinan, dan membangun kesejahteraan sosial, hal ini harus terus di dorong tutupnya.
Pada kegiatan milad BAZNAS Provinsi Sulawesi Barat juga dilakukan penyerahan sembako kepada masyarakat fakir miskin
By Adhie