Mamuju, nuansa info– Masyarakat dihebohkan dengan beredarnya video dan tangkapan layar percakapan WhatsApp yang diduga menunjukkan Camat Kalumpang, Bram Tosilo, SH, secara terang-terangan mendukung salah satu pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Barat, serta calon bupati dan wakil bupati Mamuju.
Dalam video yang beredar, Bram Tosilo tampak mengacungkan jari menunjukkan nomor urut paslon yang didukungnya. Tak hanya itu, video lain memperlihatkan Bram sedang memasang baliho kampanye yang menampilkan pasangan calon gubernur dan calon bupati pilihannya. Dalam video lainnya, Bram bahkan secara terbuka mengajak masyarakat untuk memilih pasangan calon yang ia dukung.
Tindakan ini menuai perhatian publik, mengingat sebagai seorang camat, Bram Tosilo adalah bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN) yang seharusnya menjaga netralitas dalam pemilu, sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku. ASN dilarang terlibat dalam kegiatan politik praktis, termasuk mendukung atau mengkampanyekan calon tertentu dalam pemilihan umum.
Beredarnya video dan tangkapan layar ini memicu reaksi keras dari berbagai kalangan masyarakat dan pengamat politik di Sulawesi Barat, yang menganggap tindakan tersebut melanggar prinsip netralitas ASN dan berpotensi mencederai proses demokrasi.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari Bram Tosilo maupun
pihak Pemerintah Daerah terkait kebenaran video tersebut dan tindakan yang akan diambil. Publik menunggu respons dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan pihak berwenang lainnya untuk menindaklanjuti dugaan pelanggaran ini.
Jika terbukti melanggar, Bram Tosuli bisa menghadapi sanksi serius sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku, termasuk sanksi administratif hingga pemecatan dari jabatan sebagai camat.
Masyarakat kini berharap adanya tindakan tegas untuk memastikan netralitas ASN dalam penyelenggaraan Pilkada di Sulawesi Barat dan Mamuju berjalan dengan adil dan demokratis.
Hingga berita ini terbit Pewarta nuansa.info, belum dapat terhubung dengan camat Kalumpang begitupun Bawaslu Mamuju
By Adhie.