Perwakilan BI Sulbar Menggelar Pelatihan Wartawan Ekonomi

Mamuju, nuansa info – Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Barat menggelar pelatihan wartawan ekonomi Provinsi Sulawesi Barat, di Grand Maleo Hotel, Mamuju, Kamis, (7/12).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh puluhan wartawan media elektronik, cetak hingga Online yang berada di Kabupaten Mamuju.

Dalam sambutannya, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Barat, Achmad mengatakan, kegiatan ini untuk memberikan edukasi dan meningkatkan pengetahuan wartawan.

“Kegiatan ini untuk mengedukasi dan meningkatkan pengetahuan kawan – kawan wartawan, supaya kalau ilmunya bertambah tentunya hasil karyanya yang diproduksi otomatis lebih baik lagi” kata Achmad

Menurutnya, kegiatan ini juga untuk menjalin silaturahmi dengan wartawan.

“Kami juga ingin menjalin silaturahmi dengan kawan – kawan wartawan, karena sudah lama sekali kami tidak menyelenggarakan pelatihan wartawan” ucapnya

Ia berharap, melalui kegiatan ini hubungan kerjasama antara pihak Perwakilan BI Sulbar dengan wartawan bisa semakin membaik, dan wartawan juga dapat memberikan informasi yang terbaik untuk masyarakat.

“Kami pihak BI berharap hubungan kerjasama dengan kawan – kawan wartawan bisa lebih baik lagi, dan tentunya kami juga berharap kawan – kawan wartawan bisa memberikan informasi lebih baik lagi kepada masyarakat” harap Achmad

Pada kesempatan itu juga, dirinya memastikan di Sulbar masih aman terhadap peredaran uang palsu.

“saya pastikan di Sulbar masih aman uang palsu” tegas Achmad

By Adhie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *