Mamuju, nuansa.info – Nurdiansa seorang ASN yang menjabat sebagai Sekertaris kelurahan Galung dan juga menjabat sebagai sekertaris Panitia Pemungutan Suara (PPS) Tapalang Nurdiansa di dugaan melakukan pelanggaran Pilkada, hal ini di sampaikan Sudialan melalui WhatsApp 31/10/2024.
Sudialan yang juga masyarakat kecamatan Tapalang Baru-baru ini di mintai keterangan oleh panwascam Tapalang atas postingan gambar di akun Facebook miliknya.
” Saya cuma di mintai keterangan sama panwascam Tapalang karna saya memposting gambar di akun Facebook milik saya dan menulis “terlalu semangat bapak PNS sekertaris lurah di kecamatan Tapalang sampai ikut kampanye di media“
Sudialan juga menjelaskan gambar screenshot yang di aplod ke akun Facebook milik pribadi sehingga di ketahui Bawaslu.
“Gambar yang saya posting pak itu Foto Profil Facebook Calon Bupati Mamuju nomor urut 1 Sutina, saya screenshot. karena saya liat di kolom komentar ada pak sekertaris lurah Nurdiansa menulis “Tak1 Satu Kali Lagi Untuk Lebih keren” hal ini Saya lakukan karena saya liat tidak ada tindakan terhadap panwascam padahal sudah 2 pekan postingan tersebut beredar media Facebook”
Lanjut “Alhamdulillah sudah ada penanganan dilakukan panwascam dan pihak Gakkumdu juga sudah bergerak terhadap pelanggar tersebut“
Sudialan Melakukan berharap agar proses pemilihan kepala daerah kabupaten Mamuju bisa dilaksanakan dengan adil dan damai.
“Saya melakukan ini tiada lain kecuali Keadilan dan keamanan menghadapi Pilkada Mamuju” tutupnya.
By. Adhie