Calon Wakil Bupati Mamuju H. Damris Silaturahmi Dengan Warga Desa Kabuloang.

Mamuju, nuansa.info– Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Ado Mas’ud dan H. Damris, ADAMI melaksanakan agenda silaturahmi dengan Warga desa Kabuloang kecamatan Kalukku, 30/9/2024.

Dalam kesempatan itu, Calon Wakil Bupati H. Damris menyampaikan beberapa gagasan tentang konsep “Mamuju Baru” yang dirancang untuk mengatasi berbagai masalah yang dihadapi masyarakat Mamuju. Salah satu poin penting yang diangkat adalah desentralisasi kewenangan di setiap level pemerintahan. Menurut H. Damris hal ini penting agar masalah yang ada di desa tidak harus selalu menunggu penanganan langsung dari Bupati.

“Saat kami diberi kepercayaan oleh masyarakat, setiap tingkatan pemerintahan akan memiliki kewenangan yang jelas untuk bekerja secara profesional, sehingga masyarakat tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah,” ucap H. Damris.

Selain itu, pasangan Ado-Damris juga menyoroti pentingnya sektor perkebunan dan perikanan, yang mereka anggap sebagai kunci untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Mereka juga berkomitmen untuk memperkuat akar budaya lokal di setiap daerah.

“Kita perlu jelas, Mamuju sebagai daerah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) akan fokus di bidang apa? Apakah di sektor SDM, pertanian, perkebunan, perikanan, atau sumber daya lainnya? Hal ini harus menjadi fokus utama Mamuju ke depan,” tambahnya.

Dalam pertemuan tersebut, H. Damris juga menekankan pentingnya program “Mamuju Baru” yang akan memberikan layanan kepada masyarakat tanpa harus menggunakan kartu-kartu program yang dianggap tidak efektif.

“Ke depan, kita hanya akan menggunakan KTP dan Kartu Keluarga untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, ia menyoroti pentingnya kolaborasi antar daerah untuk menciptakan lapangan kerja baru melalui berbagai program pelatihan. Infrastruktur, terutama perbaikan jalan, akan menjadi prioritas agar potensi sumber daya alam Mamuju bisa dimanfaatkan dengan optimal.

Dengan visi yang kuat untuk membawa perubahan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pasangan Ado Mas’ud dan H. Damris berharap bisa mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Kabuloang dalam Pemilihan Kepala Daerah kabupaten Mamuju.

By Adhie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *